Mengenal Pohon Wresah Asal Pulau Lombok

Editor: Rharya Saputra - Kamis, 22 September 2022 | 14:01 WIB
SariAgri - Pohon Wresah memang masih jarang didengar. Pohon yang memiliki buah dengan nama latin Amomum dealbatum Roxb ini bahkan bisa dikatakan sebagian besar masyarakat Indonesia tidak mengetahuinya. Hal tersebut dikarenakan buah wresah sulit ditemukan dan jarang dimanfaatkan.
Pada dasarnya, pohon unik ini termasuk dalam Family Zingiberaceae dan memiliki banyak nama di berbagai wilayah, seperti misalnya Hanggasa (Sunda) langkasa (Kangean), renggak (Lombok). Diketahui tanaman ini sebenarnya merupakan tanaman khas dari Pulau Lombok.
Tumbuhan Wresah banyak tumbuh di pinggir sungai. Biasanya juga hidup liar dan terpencar-pencar di hutan atau kebun, terutama pada tanah lembab yang kaya akan humus.
Wresah juga dapat ditemukan di Cagar Alam Gunung Celering Blok Sumberejo yang termasuk ke dalam wilayah Kesatuan Pengelolaan Hutan Konservasi (KPHK) Pati Barat.
Selain di dalam negeri, wresah juga banyak ditemukan di Bangladesh, Assam, Cina Selatan-Tengah, Himalaya timur, Laos, Indonesia, Myanmar, Nepal, Thailand, dan Vietnam.
Baca Juga: Mengenal Jenis Hutan Berdasarkan Fungsinya
Data Potensi Arus Listrik Pada Pohon